fbpx

Whatsapp

Klinik Gigi Jujur dan Transparan

Ketahui Penyebab Gigi Kuning Yang Mungkin Tidak Kamu Sadari

Artikel ini sudah direview dan diedit oleh drg. Sandra Intan.

Banyak orang yang selama ini bertanya-tanya, mengapa perubahan warna pada gigi menjadi lebih kuning bisa terjadi padahal mereka telah rajin untuk menyikat gigi 2 kali sehari. Masalah gigi kuning memang banyak membuat beberapa orang menjadi merasa kurang percaya diri. Apalagi jika harus berbicara ataupun tersenyum berhadapan dengan orang lain.

Perlu kamu ketahui, warna asli gigi manusia bukanlah putih cemerlang. Melainkan cenderung putih kekuningan. Warna putih kekuningan ini berasal dari lapisan enamel, yaitu lapisan terluar gigi yang keras dan kuat.

Selain faktor genetic, perubahan warna gigi menjadi lebih kuning ternyata juga bisa disebabkan oleh kebiasaan sehari-hari lho. Nah berikut ini beberapa kebiasaan yang bisa menyebabkan gigi menjadi kuning :

  1. Kebiasaan Merokok

Merokok merupakan salah satu kebiasaan yang dapat menyebabkan gigi kuning. Ini disebabkan karena kandungan nikotin dan tar pada tembakau yang ada pada rokok dapat menempel pada enamel sehingga menyebabkan noda kekuningan. Efeknya pun dapat terlihat dalam waktu yang singkat. Bahkan para perokok berat memiliki warna gigi yang kecoklatan bahkan hitam setelah bertahun-tahun merokok.

2. Sering Mengkonsumsi Teh dan Kopi

Teh dan kopi mengandung zat-zat yang akan menempel di gigi kita, sehingga membuat warna gigi kita menjadi kuning. Untuk mengurangi hal ini, bagi kamu pencinta kopi dan teh bisa menggunakan sedotan pada saat menkonsumsi teh ataupunn kopi, dan jangan lupa berkumur air putih setelah selesai.

3. Menyikat Gigi Terlalu Cepat dan Keras

Kebiasaan lainnya yang dapat membuat gigi menjadi kuning adalah kebiasaan menyikat gigi yang terlalu cepat dan keras. Walaupun kamu rutin menyikat gigi, namun jika teknik menyikat gigi mu salah justru akan menimbulkan masalah pada gigi.

Perlu kamu ketahui, menyikat gigi dengan keras dan terlalu kencang bisa menjadi penyebab gigi kuning tanpa disadari. Ini karena tekanan yang diberikan akan merusak dan mengikis lapisan enamel sehingga dentin pun terekspos. Sebaiknya perhatikan cara menyikat gigi mu, lakukanlah gerakan memutar secara perlahan saat menyikat gigi. Bersihkan gigi dengan rutin, yaitu dua kali sehari setelah makan pagi dan juga sebelum tidur.

4. Menggunakan Pasta Gigi dan Obat Kumur Secara Berlebihan

Kandungan fluoride yang terdapat pada pasta gigi sangat bermanfaat untuk melindungi gigi dan menjaga kebersihannya. Namun, jika menggunakan pasta gigi fluoride secara berlebihan justru berisiko menyebabkan gigi menguning lho. Terlalu banyak fluoride hingga gigi menjadi menguning ini biasa disebut dengan fluorosis. Selain itu, obat kumur yang bermanfaat untuk membunuh kuman dan menyegarkan mulut pun bisa menyebabkan gigi kuning secara perlahan-lahan jika digunakan terlalu banyak. Hal ini disebabkan adanya kandungan asam yang ada didalam obat kumur.

Nah sekarang kamu sudah lebih tau kan tentang kebiasaan-kebiasaan yang ternyata bisa membuat gigi menjadi kuning. Untuk kamu yang memiliki masalah dengan gigi kuning, perawatan bleaching gigi di Orange Dental bisa jadi salah satu pilihan yang tepat. Namun sebelum memutuskan melakukan perawatan ini, tetap harus dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter gigi ya.

Jika kamu tertarik ingin melakukan perawatan bleaching gigi dan penasaran dengan pricelistnya, kamu bisa tanya-tanya langsung ke customer care Orange Dental dengan klik tombol whatsapp dibawah ini.

Sampai bertemu di Orange Dental.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *